DaerahEkbisNews

Pemuda Panca Marga Gowa (PPM) Sukses Ikuti Upacara Sumpah Pemuda

×

Pemuda Panca Marga Gowa (PPM) Sukses Ikuti Upacara Sumpah Pemuda

Sebarkan artikel ini

Lintasnews5terkini.com Pemuda Panca Marga Gowa (PPM) sukses mengikuti Upacara Sumpah Pemuda yang diadakan di depan Palataran Kantor Bupati Gowa, Selasa (28/10/2025). Upacara ini merupakan bagian dari peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025, dengan tema “Maju Bersama Indonesia Raya”.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Pemuda Panca Marga Gowa, yang menunjukkan semangat dan komitmen mereka dalam memperingati hari bersejarah ini.

Di hadiri Bupati dan wakil Bupati Gowa dalam upacara sumpah pemuda dan serta stek holder lainnya

Ketua Pemuda Panca Marga Gowa Rasid Dg Gappa menyampaikan rasa syukur atas suksesnya upacara ini dan berharap agar semangat Sumpah Pemuda dapat terus menjadi inspirasi bagi generasi muda dalam membangun bangsa.

Upacara Sumpah Pemuda ini diisi dengan pembacaan ikrar Sumpah Pemuda, penyampaian sambutan, dan kegiatan lainnya yang menunjukkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa.

Dengan berakhirnya upacara ini, ketua Pemuda Panca Marga Gowa Rasid Dg gappa berharap agar semangat Sumpah Pemuda dapat terus menjadi pendorong bagi kemajuan bangsa dan negara.

 

Pewarta : HRS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *