Polda Sulteng Back Up Polresta Palu dalam Pengamanan Debat Publik Pertama

Palu, Lintasnews5terkini.com – Polda Sulawesi Tengah melalui Satgas Operasi Mantap Praja (OMP) Tinombala 2024 memberikan bantuan pengamanan Polresta Palu, dalam debat publik pertama Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palu di Best Western Hotel Palu, Jalan Basuki Rahmat, Senin (21/10/2024)

“Dalam pelaksanaan pengamanan debat publik pertama Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palu, Polda Sulteng berikan bantuan pengamanan sesuai permintaan Polresta Palu,” kata Wakasatgas Humas OMP Tinombala AKBP Sugeng Lestari di Palu, Senin (21/10)

Adapun Satgas yang ditugaskan untuk memberikan bantuan pengamanan kepada Polresta Palu adalah 5 personel Satgas Preventif dan 50 personel Satgas Tindak, ujarnya

“55 personel Satgas OMP Tinombala Polda Sulteng untuk bertugas melakukan escape, sterilisasi, di secdoor dan satgas penindakan,” jelas AKBP Sugeng Lestari.

Dalam pengamanan debat publik pertama Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palu, Polresta Palu telah mengerahkan 395 personel yang terbagi dalam pengamanan Ring I, Ring II dan Ring III serta pengamanan di 8 titik PPK di Kota Palu, tandasnya

“Ini bagian dari Komitmen Kepolisian untuk bersama-sama, berkolaborasi dalam pengamanan tahapan Pilkada 2024 khususnya tahap kampanye ini, agar berkangsung aman, tertib dan lancar” ungkap Sugeng.

Diharapkan kepada tim pemenangan, relawan serta masyarakat dapat menyaksikan pelaksanaan debat publik melalui chanel yang disiapkan KPU Kota Palu dan tetap jaga kamtibmas yang kondusif di Kota Palu, pungkasnya. (*)

Catatan Redaksi : Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, dan/atau menghubungi wartawan kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: lintaslimaterkini@gmail.com Terima kasih.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *