Nasional

Kapolres Parigi Moutong Ikuti Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV Melalui Zoom Meeting

×

Kapolres Parigi Moutong Ikuti Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV Melalui Zoom Meeting

Sebarkan artikel ini

Parigi Moutong, Lintasnews5terkini.com -Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional dan memperkuat kemandirian ekonomi masyarakat, Kapolres Parigi Moutong AKBP Hendrawan A. N., S.I.K., M.H. bersama jajaran mengikuti kegiatan Penanaman Jagung Serentak Kuartal IV serta Peresmian Operasional Gudang Penyimpanan Jagung Slog Polri, yang dilaksanakan secara nasional melalui Zoom Meeting, Rabu (8/10/2025) pukul 10.00 Wita.

Kegiatan berlangsung di halaman belakang Mako Polres Parigi Moutong dan diikuti oleh berbagai unsur forkopimda serta perwakilan instansi terkait. Turut hadir Wakapolres Parigi Moutong Kompol H. Romy Gafur, S.H., M.H., unsur TNI yang diwakili Danramil 1306-08/Parigi Kapten I Made Duryawan.

Selain unsur kepolisian dan TNI, kegiatan ini juga dihadiri oleh Penyuluh Pertanian Sitti Walidah, S.P., Kasi Trantib Kecamatan Parigi Utara Nafira Pidu, S.Ag., Staf Dinas Tanaman Pangan Ni Ketut Rai Rastini, Kepala Desa Pangi Warham Ramli, Kepala UPTD Parigi Utara Hijriani, S.P., Statistisi Ahli Pertama BPS Hanafi Rahman A., serta Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Parigi Ahmad Dg. Mabela.

Melalui kegiatan ini, Polri menunjukkan komitmennya dalam mendukung kebijakan pemerintah di sektor pertanian, khususnya dalam upaya menjaga ketersediaan pangan strategis seperti jagung. Kegiatan penanaman ini juga menjadi bagian dari program Slog Polri yang menekankan pentingnya sinergi antara aparat kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat untuk memperkuat ketahanan pangan nasional.

Dalam arahannya, Kapolres Parigi Moutong AKBP Hendrawan A.N., S.I.K., M.H. menegaskan bahwa kegiatan penanaman jagung ini bukan sekadar simbol, melainkan langkah nyata Polri dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.

“Polri tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung program pemerintah untuk mewujudkan kemandirian pangan dan ekonomi nasional. Semangat menanam hari ini adalah semangat membangun masa depan,” ujarnya.

Kegiatan berjalan lancar dan penuh semangat. Setelah pelaksanaan penanaman secara simbolis, seluruh peserta mengikuti peresmian Ops Gudang Penyimpanan Jagung Slog Polri melalui Zoom Meeting yang tersambung langsung dengan Mabes Polri.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan sinergi antara Polri, TNI, pemerintah, dan masyarakat terus terjalin erat dalam mendukung program ketahanan pangan demi mewujudkan Indonesia yang tangguh dan mandiri. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *