Melalui Masjid, Bhabinkamtibmas Galang Toga dan Tomas Demi Ciptakan Kamtibmas di Wilayahnya

Lintasnews5terkini.com | Gowa – Guna mewujudkan suasana yang kondusif diwilayah binaannya, Bhabinkamtibmas Kel Paccinongang Gowa Bripka H. Andi Muh Ahsan sambangi Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Ba’da Shalat Isya berjamaah di Masjid Abu Makkah BTN Surandar 3 Kel Paccinongang untuk bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan nyaman. Jumat (04/02/22) Pukul 21.00 Wita.

“Salah satu langkah yang efisien dalam menggalang toga dan tomas diwilayah binaannya yakni keaktifan bersilaturahmi ke masjid-masjid dengan melakukan penggalangan melalui bincang-bincang kamtibmas.” jelas Bhabinkamtibmas Bripka Muh Ahsan.

Kegiatan penggalangan tersebut bertujuan selain menjaga kamtibmas juga mempererat silaturahmi dengan para tokoh agama maupun tokoh masyarakat guna mendapatkan dukungan moril dalam menjalankan tugas di lapangan sekaligus membahas tentang kepatuhan terhadap protokol kesehatan kaitannya dengan aktifitas kita sehari-hari. kata Bripka Muh Ahsan.

Kapolsek Somba opu KOMPOL Abdul Rasjak S.Sos., MH, mengatakan “Himbauan tentang Kamtibmas dan Prokes gencar di galakkan para bhabinkamtibmas ke semua lini masyarakat baik para toga, tomas maupun kepada seluruh warga masyarakat agar membantu menggelorakan kedisiplinan prokes serta keamanan dan ketertiban masyarakat.” ucap Kapolsek.

Sumber : Humas Somba

Bacaan Lainnya
Catatan Redaksi : Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, dan/atau menghubungi wartawan kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: lintaslimaterkini@gmail.com Terima kasih.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *